Hi Moms, setiap Ibu pasti selalu ingin memberikan yang terbaik untuk anaknya kan, yaitu ASI. Namun, ternyata banyak nih hal- hal yang terjadi selama memberikan ASI dan manfaat ASI tersebut. Pada artikel ini kami akan memberikan tips juga info manfaat ASI dan manfaat dari baiknya menyusui bagi ibu dan bayi:
Daftar Isi
Memberikan Nutrisi Lengkap



ASI dapat memenuhi 100% kebutuhan bayi dengan nutrisi yang sangat lengkap sampai bayi berusia 6 bulan. Kandungan dalam ASI meliputi air, karbohidrat, protein, lemak, vitamin, mineral, sel-sel darah putih, enzim, dan asam amino. Selain tidak memerlukan tambahan makanan, kandungan ASI tersebut juga bermanfaat untuk mencegah anak terkena penyakit asma, obesitas, sakit gula, hingga penyakit kardiovaskular saat nanti tumbuh dewasa.
Memperkuat Ikatan antara Ibu dan Bayi



Menurut penelitian nih ya moms, ibu yang menyusui ASI secara langsung lebih sensitif loh kepada bayi. Ibu menyusui juga cenderung lebih sering menyentuh, membelai, dan menatap bayinya lebih lama sehingga hubungan antara ibu dan bayi lebih erat. Kedekatan ibu-anak ini kelak bermanfaat bagi pembentukan karakter anak ketika dewasa.
Asupan Higienis dan Aman



Menyusui ASI secara langsung dan eksklusif sangat menjamin kehigienisan asupan yang bayi konsumsi, khususnya dalam keadaan darurat. Berbeda dengan susu formula yang pabrik produksi, rentan tercemar oleh bakteri dari air dan botol susu yang tidak bersih. Oleh karena itu aman untuk mengkonsumsi ASI secara langsung. Oh iya karena disini mengenai ASI yang di perah, maka ibu perlu memperhatikan standar kebersihan alat dan cara penyimpanan agar tetap layak minum ya. Karena kebersihan itu adalah nomor satu untuk kesehatan bayi kita moms.
Mencegah Diare dan Malnutrisi



Bayi yang baru lahir rentan tertular penyakit karena sistem kekebalan tubuhnya belum sempurna. Memberikan ASI eksklusif bisa menghindarkan bayi dari berbagai macam penyakit yang berkaitan dengan kondisi kebersihan seperti diare, maupun mencukupi bayi dengan nutrisi-nutrisi penting sehingga terhindar dari malnutrisi atau kekurangan gizi. Jadi jangan terlalu khawatir ya Moms, jika terjadi sesuatu atau ada yang aneh pada bayi kita, lebih baik cari tahu dulu apa penyebabnya.
Mengurangi Baby Blues



Nah Moms, ketika seorang Ibu melahirkan bayi pastinya merasakan ada berbagai rasa sakit. Baik Ibu yang melahirkan secara normal maupun caesar. Belum lagi melewati masa pembukaan yang perjuangannya luar biasa, begitu banyak pengorbanan seorang ibu dari mengandung sampai melahirkan. Ketika anak sudah lahir dan menyusu proses ini bisa mengurangi rasa sakit dan nyeri tersebut.
Mengurangi Risiko Kanker Payudara



Selain itu, manfaat ASI bagi wanita yang menyusui bayinya selama lebih dari satu tahun mengalami penurunan risiko kanker payudara dan kanker ovarium sebesar 28 persen. Seorang bayi sangat baik diberi ASI eksklusif sampai usia 6 bulan, dan kemudian terus diberi ASI ditambah makanan lain sampai usianya 1 tahun.
Namun jika ada alasan-alasan yang harus stop atau ditambahkan susu formula itu tidak jadi masalah, karena walaupun ASI sangat baik untuk bayi sering saja terjadi hal ini, terlebih untuk ibu yang memiliki penyakit keturunan yang dapat membuat bayinya bermasalah. Dan masih banyak lagi manfaat menyusui secara langsung kepada Bayi.
Yuk untuk para ibu yang baru saja melahirkan dan masih menyusui, semangat dalam menjaga kesehatan tubuh dan makanan agar nutrisi yang kita berikan kepada Bayi kita dapat terjaga dan sehat.
Selamat membaca semoga bermanfaat…